Wajib Anda Coba Ni! 10 Jenis Latihan Untuk Menurunkan Berat Badan

10 jenis latihan yang dapat menurunkan berat badan

Semua orang ingin mempunyai berat badan idela termsauk anda, Ketika mempunyai berat badan yang ideal maka akan terasa nyaman dan lebih percaya diri. Di sini saya akan membahas mengenai jenis Latihan untuk menurunkan berat badan tanpa anda harus dating ke gym, Latihan ini sangat efektif untuk menghilangkan lemak atau membakar lemak tubuh anda, berikut saya akan tuliskan untuk anda jenis 10 latihan yang efektif untuk menurunkan berat badan. Yuk simak sampai selesai.

1. Berjalan
Berjalan merupakan salah satu yang paling mudah anda lakukan, tinggal membuka pintu depan dan pergi. Berjalan dapat membantu mencegah diabetes tipe 2, dalam penelitian di universitas Harvard telah mengungkapkan bahwa berjalan sekitar 150 menit perminggu dapat mengurangi resiko dari penyakit diabetes. Sebuah studi baru-baru ini juga menujukkan bahwa olahraga jalan cepat sangat efektif dan efisien untuk membakar lemak, jadi anda jangan berpikir Panjang yuk mulai hari siapkan diri anda untuk berjalan.

2. High Intensity Interval Training (HIIT)
High-Intensity Interval Training atau Latihan interval intensitas tinggi. Latihan ini memiliki berbagai interval dengan intensitas tinggi untuk anda agar mendapatkan hasil yang maksimal dari Latihan ini. Menurut analisis dari 786 studi yang sudah diterbitkan dalam Jurnal Of Sports medicine, Latihan HIIT memberikan dampak yang sangat signifikan sekitar 28,5% pengurangan total dalam masa lemak. Dalam Jurnal Olahraga menerbitkan data yang menujukkan bahwa HITT, secara signifikan mengurangi massa lemak otot, perut, tanpa jenis perbedaan jender. Namun penting untuk dicatat bahwa anda harus melebihi 90% puncak detak jantung untuk mendapatkan hasil yang ini, dan harus dilakukan secara intens!

3. Angkat Beban
Angkat berat atau angkat beban menjadi salah olahraga yang digemari semua orang, terbukti setiap pagi, sore bahkan malam banyak dari kita yang datang ke temapt gym untuk berolahraga ringan maupun berat seperti angkat beban.sebuah studi menemukan bahwa olahraga angkat beban 1-2 jam perminggu dapat mengurangi resiko terjadinya obesitas.

Peneletian terbaru yang terbit dalam Jurnal FACEB mengungkapkan bahwa Latihan beban sangat penting bagi siapa saja untuk membakar lemak lebih banyak. Temuan awal menujukkan bahwa Ketika kita mengangkat beban, otot kita melepaskan jenis materi genetic tertentu ke dalam aliran darah yang kemudian diturunkan ke sel-sel lemak kita dan mempercepat proses pembakaran lemak.

4. Renang
Berenang merupakan olahraga yang fenomenal karna mengabungkan kardio dengan Latihan kekuatan dalam satu Latihan. Air menambahkan elemen perlawanan, jadi memaksa anda menggunakan hamper setiap kelompk otot untuk bergerak secara efisien, dan wajah anda berada di dalam air, itu memaksa anda mengunakan oksingen dengan bijak. Sebuah studi pada tahun 2010 yang telah diteerbitkan dalam Jurnal Metabolisme Clinical and Experimantal, mengungkapkan bahwa setelah mengikuti program Latihan renang, para perenang banyak yang mengalami menurunan berat badan, dari pada mereka yang mengikuti program jalan kaki.

5. Bersepeda dalam Ruangan
Latihan bersepedah ini menjadi tren, sekaligus nyaman dan sangat bermanfaat. Sebuah studi yang telah diterbitkan dalam Journal Of Education and Training Studies edisi April 2018 menemukan bahwa bersepeda di dalam ruangan selama 30-60 menit, 3 kali dalam seminggu hasilnya sangat signifikan untuk menurunkan berat badan pada Wanita.

6. Rowing
Rowing banyak memberikan manfaat untuk Kesehatan fisik anda, termasuk meningkatkan kekuatan dan daya ledak (power). Hasil studi pada tahun 2015 sampel 24 orang dengan low vision menemukan bahwa Latihan rowing 5 hari dalam seminggu hasilnya sangat signifikan untuk menurunkan massa lemak dari persentase lemak tubuh total.

7. Kickboxing
Jika anda mencari kelas kebugaran yang menyenangkan yang membuat anda aktif, melakukan pukulan  tanpa mendapatkan masalah dan sangat efektif untuk menurunkan berat badan yaitu kickboking. Olahraga kickboxing memberikan Latihan dengan mengabungkan gerak seni bela diri, tinju dan aerobik.

8. Jumping Rope
Lompat tali atau skipping permainan sederhana bisa di maninakan di mana saja, Latihan lompat tali sangat efektif untuk membakar lemak. Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam The Research Quarterly menyimpulkan bahwa Latihan skipping 10 menit sehari sama seperti jonging 30 menit dalam sehari untuk meningkatkan efisiensi kardiovaskular.penelitian lain juga mengungkapkan, Latihan skipping dengan kecepatan sedang kira-kira sama dengan lari 8 menit/mil. Skipping membakar lebih banyak kalori per menit dan melibatkan banyak otot.

9. Berjalan atau Berlari
Setelah anda merasa nyaman berjalan secara teratur, coba anda berlari menaiki tangga ini adalah cara yang sangat bagus dan mudah untuk menurunkan berat badan. Lari (berjalan) tangga adalah Latihan dengan intensitas tinggi yang sangat efektif untuk Latihan kecepatan, kekuatan, kelincahan dan kebugaran jantung anda. Dalam Jurnal Korean sport Medicine, meminta orang yang kelebihan berat badan untuk melakukan Latihan interval naik turun tangga di kantor atau apartemen selama 5 menit dan dilakukan 2 kali sehari tanpa istirahat. Setelah Latihan selama seminggu, dilakukan pengukuran dan menujukkan bahwa orang yang melakukannya rata-rata kehilangan 7,3 pon berat bdan 5,5 pon lemak tubuh.

10. Pilates
Pilates adalah olahraga yang mirip yoga, manfaat pilates tidak hanya untuk mencapai berat badan ideal, tetapi juga untuk melatih kekauatan sekaligus kelenturan otot tubuh, bukan hanya itu saja manfaat dari pilates sangat bermanfaat untuk Kesehatan fisik dan mental bila dilakukan secara rutin.
Pada tahun 2017 ada studi pada 37 wanita yang berkelebihan berat badan berusia antara 30 dan 50 tahun menujukkan bahwa berlatih pilates selama dua bulan tidak hanya efektif untuk menurunkan berat badan, tetapi BMI meraka dan mengencangkan area pinggang, perut dan pinggul meraka.

Kesimpulan
Semoga artike ini sangat bermanfaat untuk anda. Dalam artike ini ada 10 jenis Latihan yang dapat anda gunakan untuk menurunkan berat badan anda tanpa biaya yang banyak, yaitu berjalan, High Intensity Interval Training, angkat beban, berenang, bersepeda, kickboxing, rowing atau mendayun, skipping, berjalan atau berlari di tangga dan olahraga pilates. Dari ke sepuluh olahraga ini dapat anda lakukan untuk mencapai tubuh ideal dan bugar.

Posting Komentar untuk "Wajib Anda Coba Ni! 10 Jenis Latihan Untuk Menurunkan Berat Badan"